get app
inews
Aa Text
Read Next : Respons Positif Warga terhadap Program "Bunga Desa" dari Bunda Ita dan Mbak Zuli

Sederet Fitur Aplikasi Satu Sehat Mobile, Aktif Mulai 1 Maret 2023

Kamis, 02 Maret 2023 | 12:22 WIB
header img
Aplikasi PeduliLindungi berubah menjadi Satu Sehat Mobile. Foto: iNewsNganjuk.id/ ilustrasi

JAKARTA, iNewsNganjuk.id,- PeduliLindungi sudah berubah menjadi sistem layanan kesehatan terpadu yakni Aplikasi Satu Sehat Mobile dan kebijakan ini berlaku sejak (01/03/2023).

"Satu Sehat Mobile dari PeduliLindungi dan akan otomatis berubah, karena kami tidak ingin menyulitkan masyarakat, sehingga hanya memberitahukan adanya perubahan. Masyarakat hanya tunggu bulan Maret nantinya akan berubah sendiri," kata Deputi Chief Digital Transfomasion Office (DTO) kementerian kesehatan Agus Rachmanto," dikutip dari Inews.id (02/03/2023)

Para pengguna tidak perlu menggunduh aplikasi Satu Sehat Mobile, karena pada 1 Maret 2023 akan otomatis berubah. Aplikasi ini sudah resmi diluncurkan pada Juli 2022 pada acara peluncuran Indonesia Healt Servis (IHS).

Berikut sederet fitur yang ada di aplikasi Satu Sehat Mobile

1. Resum Medis

Berdasarkan keterangan situs resmi Kemenkes seluruh fasilitas layanan kesehatan pada tahun ini wajib terintegritas dengan 1 platform Satu Sehat Mobile.

Platform Satu Sehat akan difokuskan menjadi platform utama masyarakat yang salah satunya dapat menyimpan rekam medis masyarakat.

Sehingga nantinya masyarakat tidak perlu susah mengirim dokumen rekam medis yang berisi hasil lab atau mengulang pemeriksaan lab. Karena semua data seperti rekam jantung, USG, CT scan, termasuk obat yang diberikan sudah masuk ke aplikasi Satu sehat

2. Fitur vaksin dan imunisasi

Fitur vaksin dan imunisasi yang ada di aplikasi Satu Sehat tidak hanya untuk vaksin Covid 19 saja namun ada imunisasi lainnya.

Pengguna nantinya dapat mengunduh dan memilih tiket yang dimilikinya. Selain itu pegguna juga bisa melihat sertifikat vaksin milik orang lain yang datanya sudah terinput di akun tersebut.

3. Fitur Covid 19 masih tersedia

Fitur Covid 19 yang dulunya di aplikasi PeduliLindungi juga masih ada di aplikasi Satu Sehat Mobile. Tujuannya agar dapat memfasilitasi masyarakat untuk bepergian maupun beraktivitas.

Di dalam aplikasi tersebut meliputi check in di ruang publik, tiket, hasil vaksin Covid 19, serta hasil tes antigen dan PCR

4. Fitur Rawat Inap

Dalam fitur Rawat inap berisi mengenai informasi tempat perawatan. Nantinya saya di klik akan menemukan opsi tempat perawatan Covid-19 maupun non Covid 19.

Caranya dengan memasukkan provinsi atau Kabupaten tempat tinggal setelah itu klik cari dan akan muncul hasil rawat inap sesuai hasil pencarian.

Selain beberapa Fitur yang ada di aplikasi Satu Sehat Mobile Kementrian Kesehatan memastikan keamanan data pengguna aplikasi Satu Sehat Mobile terlindungi melalui koordinasi bersama Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN).

Aplikasi Satu Sehat Mobile sudah terdaftar ke dalam penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) ketegori strategis dari Kementrian Komunikasi dan informatika sehingga memberikan jaminan perlindungan dan mencegah penyalahgunaan data pribadi.

Masking dan enkripsi data dilakukan untuk menjaga keamanan data pengguna Satu Sehat Mobile.

Editor : Meita Nila Sari

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut