NGANJUK, iNewsNganjuk.id – Polres Nganjuk menggelar patroli skala besar di wilayah Kecamatan Tanjunganom, dengan melibatkan puluhan anggota gabungan Polres dan Polsek, Rabu (29/3/2023).
Patroli skala besar ini menggunakan metode stop, riksa, edukasi, geledah (SREG) dengan sasaran pengguna jalan, dan tempat-tempat dimana banyak pemuda berkumpul maupun nongkrong. Pemeriksaan dan penggeledahan yang utamakan adalah untuk menemukan dan mengamankan barang-barang berbahaya seperti senjata tajam, senjata api, miras, narkoba hingga senjata api.
Kasat Samapta Polres Nganjuk AKP M. Nur Huda menambahkan bahwa tidak hanya melakukan patroli, gabungan Polres dan Polsek juga memeriksa kendaraan yang lewat dan memberikan edukasi kepada warga yang kebetulan dijumpai agarmenjaga keamanan serta ketertiban.
“Kami tidak hanya melakukan patrol saja, tetapi juga memeriksa kendaraan yang lewat dan memberikan edukasi kepada warga yang kebetulan kami jumpai untuk menjaga keamanan dan ketertiban,” terang AKP M.Nur Huda.
Digelarnya patroli ini bertujuan untuk mengeliminasi kejahatan di jalanan dan mencegah adanya gesekan antar perguruan silat, serta kelompok-kelompok masyarakat lainnya.
Editor : Agus suprianto