NGANJUK, iNewsNganjuk.id - Sebanyak 13 Kepala desa (Kades) dan 3 kepala desa Pengganti Antar Waktu (PAW) yang digelar serentak pada 27 April lalu dengan masa jabatan 2023 - 2029 resmi dilantik oleh Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi, bertempat di Pendopo KRT Sosro Koesoemo, Jumat ( 19/05/2023).
Perlu diketahui pemilihan kepala desa di Kabupaten Nganjuk ini dilaksakan serantak pada tanggal 27 April 2023 yang diikuti sebanyak 16 desa. Dengan 13 kepala desa murni dan 3 Kepala Desa Pengganti Antar Waktu (PAW).
Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi menyampaikan selamat kepada 13 kepala desa dan 3 kepala desa PAW yang baru saja dilantik dan sudah mendapatkan SK pelantikan, yang berarti sudah resmi menjabat sebagai kepala desa yang baru.
" Saya berpesan kepada para kepala desa yang baru agar satu selalu jaga komunikasi, kolaborasi, koordinasi kepada semua warga. Kemudian yang ke dua dengan mereka yang kalah pada saat pemilhan kemarin karena sekarang jamannya bersatu padu maka harus bersatu untuk membangun desa bersama-sama," ungkap Marhaen.
Bupati Nganjuk menambahkan tolong dijaga hubungan dengan para awak media dan kepala desa harus dekat dengan para awak media. Jangan takut justru harus menjalin hubungan yang baik. Karena setiap Desa itu perlu branding dan memilik keunggulan masing-masing Desa, jika Desanya bagus dan tidak ada yang memberitakan juga akan rugi.
" Dengan latar belakang yang berbeda kepala desa harus memiliki management Pemerintahan yang bagus. Termasuk Desa yang merupakan area perubahan, dan yang terpenting pejabat baru harus cepat- cepet untuk beradaptasi agar desa yang dipimpin maju dan lebih baik," tutup Marhaen.
Budi Santoso salah satu kepala desa dari Desa Sendangbumen yang dilantik pada hari ini mengungkapkan merasa lega dan senang setelah dilantik pada hari ini dan saya akan bekerja dengan baik untuk kemajuan Desa Sendangbumen.
" Setelah ini saya akan melakukan musyawarah dengan calon yang kemarin kalah bagaimana membangun Desa Sendangbumen dan merangkul semua tim dari musuh saya kemarin. Setelah dilantik saya akan langsung bekerja dan meningkatkan pembangunan Desa agar lebih maju," ungkap Budi Santoso.
Pelantikan hari ini di hadiri oleh Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi, Forkopimda Kabupaten Nganjuk, Nur Solekhan Sekertaris Daerah Kabupaten Nganjuk, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, BPBD, Camat, 13 Kepala Desa dan 3 Kepala Desa PAW yang baru dilantik.
Editor : Meita Nila Sari