NGANJUK, iNewsNganjuk.id - Polsek Warujayeng, di Kecamatan Tanjunganom, Kabupaten Nganjuk terus berupaya maksimal dalam mencegah segala bentuk kejahatan jalanan, terutama malam hari.
Salah satu bentuk upaya pencegahannya, yakni dengan menggelar razia kendaraan bermotor. Razia dilakukan pada Sabtu malam (5/8/2023), di sejumlah titik lokasi, seperti di simpang empat Warujayeng, atau di Alun-Alun Kecamatan Tanjunganom.
"Razia ini untuk mencegah jangan sampai di wilayah kita ada aktivitas serta bibit-bibit geng motor maupun gengster yang bisa menimbulkan keresahan warga," ujar Kapolsek Warujayeng Kompol Lilik Suharyono, dalam keterangan pers-nya Minggu pagi (6/8/2023).
Lilik menjelaskan, razia difokuskan untuk mengantisipasi senjata tajam (sajam), minuman keras (miras), dan narkoba. Satu-persatu kendaraan terutama roda dua, digeledah isi joknya. Demikian juga pengendaranya yang diminta menunjukkan identitas dan surat-surat berkendara.
"Razia sengaja kami intensif-kan, mengingat masih banyaknya masyarakat yang melakukan aktivitas saat malam hari, sehingga perlu adanya aksi dari Kepolisan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada mereka," terang Lilik.
Lebih lanjut Kompol Lilik mengatakan, pihaknya juga menerjunkan regu patroli malam hari, dengan menyasar tempat-tempat rawan aksi kriminalitas.
"Mendatangi tempat-tempat tongkrongan pemuda, untuk diajak berdialog serta memberikan imbauan kamtibmas," imbuh Lilik.
Dalam melakukan razia kendaraan, lanjut Lilik, anggotanya elalu menerapkan pola SREG (Stop, Riksa, Edukasi dan Geledah) sesuai dengan kebijakan Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad.
“Ini merupakan wujud kehadiran Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat sekaligus memelihara Kamtibmas wilayah Kecamatan Tanjunganom Nganjuk,” pungkas Lilik.
Editor : Agus suprianto