get app
inews
Aa Read Next : Simak dan Ketahui 10 Tips Mengatasi Badan Lemas

Pindah ke Hanura, Anggota DPRD Nganjuk dari PKB Diproses PAW 

Jum'at, 13 Oktober 2023 | 18:18 WIB
header img
Ketua KPU Kabupaten Nganjuk Pujiono. Foto: iNewsNganjuk.id/Dok KPU.

NGANJUK, iNewsNganjuk.id - Anggota DPRD Nganjuk dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Agus Setyantoro, segera melepas jabatannya karena menjalani penggantian antar waktu (PAW). Sebabnya, Agus kini pindah ke Partai Hanura.

Agus akan digantikan oleh Parmun yang memperoleh suara terbanyak berikutnya, di dapil 1 DPRD Kabupaten Nganjuk dari PKB.


Ketua KPU Kabupaten Nganjuk Pujiono mengatakan, Parmun memperoleh 937 suara dan terbanyak ke-4 pada Pemilu 2019. Dimana PKB sendiri dari dapil 1 yakni Kecamatan Wilangan, Bagor, Kota Nganjuk dan Rejoso mendapat dua kursi.

Adapun suara terbanyak pertama adalah Rochmat Tri Sarwo Edy dengan 5.555 suara, yang juga telah di PAW karena meninggal dunia, serta telah digantikan Siti Juwariyah yang mendapat suara terbanyak ke-3 sebanyak 1.233 suara.

"Yang diajukan untuk di-PAW adalah Saudara Agus Setyantoro yang pada Pemilu 2019 mendapat suara terbanyak kedua yakni 5.052 suara. Saudara Parmun adalah nomor urut perolehan suara berikutnya yang akan menggantikan," ujar Pujiono, Jumat (13/10/2023).

Menurut Pujiono, nama yang diajukan DPRD Kabupaten Nganjuk sebagai pengganti Agus adalah Parmun atau Abdul Manaf. Di mana, nama tersebut telah diserahkan KPU kepada DPRD Kabupaten Nganjuk pada Kamis (12/10/2023).

"Selebihnya adalah ranah DPRD Kabupaten Nganjuk untuk melakukan PAW," tukas Pujiono.

Sementara itu, Ketua DPRD kabupaten Nganjuk Tatit Heru Tjahjono mengatakan, pihaknya akan segera menyerahkan surat permohonan PAW ke Gubernur Jawa Timur melalui Pj Bupati Nganjuk.

"Kami berharap prosesnya cepat dan PAW ini menjadi yang terakhir. Karena batas akhir PAW itu sendiri adalah 6 bulan sebelum masa jabatan berakhir atau bulan Februari-Maret tahun 2024, pungkas Tatit.

Editor : Agus suprianto

Follow Berita iNews Nganjuk di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut