Sukses di Pasaran Warga Jombang Beternak Lebah Madu Manivera

Sintya Gadis Sherly
peternak lebah madu manivera yang sukses (foto : iNewsNganjuk.id/Sherly)

Jombang, iNewsNganjuk.id –  Warga Dusun Bulu, Desa Bakalan, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang yang bernama Wahyudi, 39 tahun, telah sukses membudidayakan peternakan lebah madu manivera hingga menghasilkan omzet jutaan rupiah setiap bulannya.

 

Untuk tahap awal yang dilakukan adalah dengan membersihkan tempat untuk budidaya, kemudian lebah dimasukkan ke dalam kotak yang telah disediakan dan diberikan cairan sari bunga agar lebah tersebut bisa meminum sari bunga  tersebut sehingga bisa memproduksi madu. 

 

Setiap bulan lebah tersebut akan dipanen dan diproses untuk diambil madunya, dengan cara diletakkan ditempat yang telah tersedia untuk memeras madu tersebut.Setelah selesai memeras madu dilanjutkan dengan membuka kran di bejana penyimpanan madu untuk dituang dan dipindahkan ke bak penampungan.

 

Selesai ditampung langkah selanjutnya adalah memindahkan ke botol-botol dan siap untuk dipasarkan.Wahyudi bercerita, awal mulai beternak lebah ia hanya memiliki satu kotak, hingga akhirnya berkembang menjadi ratusan kotak lebih madu, Wahyudi membudidayakan lebah lokal dan lebah manivera.

 

Penghasilan yang diperoleh Wahyudi setiap bulannya bisa mencapai jutaan rupiah.Dan kesulitan yang dihadapi adalah ketika musim padi saat warga sedang melakukan penyemprotan disinfektan banyak lebah yang mati dan gagal produksi.

 

Untuk harga satu botol kecil madu ditempatnya dibandrol dengan harga Rp 50.000 dan botol besar Rp 125.000, peminat madu banyak dari luar kota seperti Lumajang, Sidoarjo, hingga Madura.

(iNewsNganjuk/Sherly)

Editor : Agus suprianto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network