JOMBANG, iNewsNganjuk.id – Aksi pencurian memang tak mengenal tempat dan waktu, seperti yang terjadi di Jombang, Jawa Timur ini. Mobil seorang Anggota TNI disatroni maling dengan modus pecah kaca pada Minggu (09/4/2023). Akibatnya sebuah tas berisi uang dan surat – surat penting Raib dibawa kabur pencuri.
Kronologi berawal saat pemilik mobil Nopol W 1652 VC yang dikendarai Kopral Catur Andrianto (25) warga Buduran, Sidoarjo sedang perjalanan dari Ngawi menuju Surabaya. Sampai di Kecamatn Tunggorono, Jombang, ia bersama keluarga menyempatkan mampir di Masjid Al – Ikhlas Tunggorono untuk melaksanakan shalat tarawih.
Selesai shalat tarawih dan hendak meneruskan perjalanan, dirinya pun dibuat kaget pasalnya mendapati kaca mobil sebelah kanan depan sudah pecah.
Setelah dicek sebuah tas yang ditinggal di dalam mobil berisi uang, KTA, surat – surat penting dan STNK sudah raib dibawa pencuri.
“Mau ke Surabaya singgah shalat tarawih dulu ,selesai tarawih melihat kaca mobil sudah pecah dan tas hilang,”ujar Catur.
Akibat kejadian ini korban pun melaporkan tindak pidana pencurian ke Polsek Jombang Kota untuk ditindak lanjuti.
Editor : Agus suprianto
Artikel Terkait