get app
inews
Aa Text
Read Next : Kekhususan Doa saat Meminum Air Zam Zam dalam Islam untuk Kesembuhan

Suhu Panas Melanda Indonesia, Waspada 7 Penyakit Ini

Rabu, 26 April 2023 | 11:22 WIB
header img
Suhu panas landa berbagai daerah di Indonesia dapat sebabkan beberapa penyakit. Foto: iNewsNganjuk.id/ ilustrasi

NGANJUK, iNewsNganjuk.id - Suhu panas yang sudah beberapa hari melanda di berbagai daerah wilayah di Indonesia. Keadaan yang mengharuskan kita untuk mewaspadai sejumlah penyakit.

Beberapa minggu terakhir, Indonesia dilanda cuaca panas yang dirasakan diberbagai daerah. Hal tersebut dikonfirmasi oleh badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

BMKG menyampaikan dinamika atmosfer yang tidak biasa menjadi salah satu penyebab Indonesia mengalami suhu panas dalam beberapa hari terakhir.

Akibat suhu panas yang menyengat tidak hanya mengakibatkan badan menjadi lemas dan merasa tidak nyaman. Tubuh juga akan rentan terserang berbagai penyakit.

Hal tersebut dikarenakan kenaikan suhu tubuh yang terlalu cepat akibat pengaruh suhu luar, yang dapat mempengaruhi kemampuan tubuh untuk mengatur suhu yang dapat menyebabkan serangkaian penyakit.

Beberapa penyakit yang dapat menyerang tubuh saat cuaca panas ekstrim seperti ini :

1. Panas Dalam

Cuaca yang sangat panas dapat menyebabkan dehidrasi. Keadaan seperti ini yang membuat lebih rentan terserang virus dan bakteri.

Kekurangan cairan dalam tubuh dapat menyebabkan bibir pecah-pecah yang berujung pada panas dalam.

Selain keadaan cuaca yang panas, penyebab memperparah panas dalam yakni asupan makanan yang kurang bergizi, seperti gorengan, atau makanan pedas.

2. Sakit kepala sebelah

Seseorang yang terpapar sinar matahari terus menerus dapat menyebabkan sakit kepala sebelah atau Migren.

Sakit kepala yang disebabkan oleh panas mungkin akan terasa seperti nyeri tumpul dan berdenyut diantara pelipis atau di bagian belakang kepala.

3. Infeksi pernapasan

Beraktivitas terus menerus di luar ruangan saat cuaca panas dan berdebu dapat memicu infeksi pernapasan.

Oleh sebab itu gunakanlah masker jika anda naik motor ataupun kendaraan umum.

Terdapat penyebab lain terjadinya infeksi pernapasan saluran pernapasan akut (ISPA)  dan Penyakit Paru Obstruktif Kronis (PPOK) yakni jika kebakaran hutan yang disebabkan oleh cuaca panas ekstrim.

4. Sakit mata

Cuaca yang panas akan memicu debu dan kotoran, jika debu dan kotoran masuk ke mata akan memicu berbagai gangguan seperti mata merah, gatal bahkan panas.

5. Demam tinggi

Saat badan kita terpapar langsung oleh terik panas matahari suhu tubuh akan meningkat dan hal tersebut dapat menyebabkan demam tinggi.

Jika kita terserang demam tinggi dan tidak segera ditangani akan berbahaya dan merusak otak serta organ vital lainnya.

6. Heat Stroke

Heat Stroke adalah kondisi dimana suhu tubuh mengalami peningkatan secara cepat namun tidak dibarengi dengan kemampuan tubuh untuk menurunkannya.

Kondisi seperti ini disebabkan oleh paparan cuaca yang panas sehingga tubuh tidak dapat mengontrol suhu badan.

Selah stau gejala Heat Stroke yakni suhu tubuh meningkat secara cepat hingga 41 derajat celcius dalam 10 sampai 15 menit dan tubuh sudah tidak dapat mengeluarkan keringat.

Orang yang terkena heat stroke akan mengalami pingsan dan sakit kepala.

7. Dehidrasi dan Iritasi Kulit

Dengan cuaca panas yang seperti ini dapat menyebabkan iritasi pada kulit. Iritasi ini dapat dikenali dengan kulit yang terasa kering.

Selain Iritasi kulit juga dapat menyebabkan dehidrasi. Dehidrasi ini biasanya dapat dilihat dari warna urine yang keruh.

Oleh sebab itu dengan cuaca yang panas seperti beberapa minggu yang melanda wilayah Indonesia, disarankan untuk banyak minum air putih. Agar asupan cairan dalam tubuh tetap terjaga.

Editor : Meita Nila Sari

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut