get app
inews
Aa Read Next : Polres Nganjuk Menggelar Lomba PKS Tingkat SMP/MTs Kabupaten Nganjuk 2024

Kapolres Kediri Kota dan Tokoh Agama Tandatangani Deklarasi Pemilu Damai

Jum'at, 26 Januari 2024 | 10:37 WIB
header img
Deklarasi pemilu damai Kediri Kota. Foto: iNewsNganjuk.id/Dok Polda.

KEDIRI KOTA, iNewsNganjuk.id, - Kapolres Kediri Kota, AKBP Teddy Chandra, bersama tokoh agama (Toga) dari Paguyuban Antar Umat Beragama dan Penganut Kepercayaan (PAUB/PK) Kota Kediri, menggelar Deklarasi Pemilu Damai di Ponpes Wali Barokah LDII Kota Kediri. Acara tersebut dihadiri oleh Forkopimda Kota Kediri dan berlangsung dengan dukungan penuh dari Kapolres.

"Polres Kediri Kota senantiasa mendukung dan mengapresiasi kegiatan positif yang diselenggarakan oleh elemen Masyarakat," ujar AKBP Teddy. Selain Kapolres dan Forkopimda, deklarasi Pemilu damai juga diikuti oleh Tokoh Agama, Perwakilan Partai Politik, Tokoh Masyarakat, Perguruan Tinggi, Organisasi Kemasyarakatan, Pemuda, dan KH Anwar Iskandar sebagai Ketua MUI Pusat.

Dalam sambutannya, Kapolres AKBP Teddy menyampaikan bahwa tahun 2024 akan menjadi agenda nasional, dengan Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, DPR RI, DPRD Provinsi, maupun DPRD kabupaten/kota. Ini dianggap sebagai momentum penting bagi bangsa Indonesia, tetapi juga memiliki potensi dinamika dan gangguan kamtibmas.

"Salah satunya seperti kegiatan sekarang ini yaitu Deklarasi Pemilu Damai," ujar AKBP Teddy, menekankan perlunya komitmen bersama untuk menjaga kondusifitas di wilayah masing-masing.

Deklarasi Damai diharapkan menjadi semangat dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. "Mari kita bersama-sama berkomitmen menjaga kondusifitas agar pelaksanaan pemilu berlangsung dengan suasana yang aman damai dan lancar hingga akhir tahapan nanti, jangan sampai masyarakat malah justru terpecah belah," tambahnya.

Kapolres menekankan pentingnya pemilu yang demokratis dan berjalan aman, tertib, dan damai. Semua stakeholder, termasuk tokoh agama (Toga) dan tokoh masyarakat (Tomas), memiliki peran penting dalam mengawal dan mensukseskan agenda demokrasi. Polres Kediri Kota berkomitmen menjaga netralitas institusi Polri dari tingkat pimpinan sampai ke bawah.

Sebagai tanda kesepakatan bersama, Forkopimda dan seluruh Toga Tomas menandatangani perjanjian, berkomitmen untuk mensukseskan Pemilu dengan lancar, aman, dan damai, menjaga kondusifitas di Kota Kediri.

Editor : Agus suprianto

Follow Berita iNews Nganjuk di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut