Cara Menjaga Kesehatan selama Hari Raya Idul Fitri, Jangan Begadang!

Sintya Gadis Sherly
Momen kumpul keluarga bisa kita ikuti kalau kita menjaga kesehan tubuh. Foto: ilustrasi.

NGANJUK, iNewsNganjuk.id,- Menjaga kesehatan di hari lebaran sangatlah penting, agar perayaan lebaran kita berjalan dengan lancar.

 

Perlu menjaga kesehatan karena banyaknya aktivitas yang akan dilakukan seperti pulang kampung, dan bersilahturahmi ke keluarga, kerabat maupun tetangga.

 

Sangat penting menjaga kesehatan di hari idul fitri ini, jangan sampai kehilangan momen berharga karena tubuh drop dan kurang enak badan.

 

Berikut ini cara menjaga kesehatan selama hari idul fitri.

 

1.Menjaga tekanan darah

Jika kalian terbiasa mengecek kadar gula darah, maka lebih sering lalukan hal tersebut hari raya idul fitri. Karena biasanya tanpa sadar mengonsumsi makanan mengandung gula yang tinggi secara berlebihan.

 

2.Atur pola makan

Pada saat momen lebaran ataupun kumpul keluarga akan banyak makanan yang disajikan, dan pasti rasanya tidak perlu diragukan lagi. 

 

Seperti contoh rendang, opor, gulai. Makanan yang banyak mengandung lemak sehingga dapat menyebabkan kadar kolesterol tinggi. Maka sebaiknya mengambil makanan dengan porsi yang tidak berlebihan.

 

3.Istirahat yang cukup

Pastinya saat lebaran jadwal kita akan sibuk dengan kegiatan kumpul keluarga dan lain lain. Ada baiknya tetap menjaga pola tidur dan tidak begadang dimalam hari.

 

Tetap tidur selama delapan jam, kalau bisa lakukan tidur siang untuk mengisi tenaga yang terkuras.

 

Nah, itulah tiga cara menjaga kesehatan selama hari raya idul fitri.Jaga kesehatan kalian agar tidak kehilangan momen bersama keluarga dan teman-teman.

Editor : Agus suprianto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network