Polres Nganjuk Gelar Bakti Kesehatan dan Bakti Sosial untuk Ulama Kamtibmas dan Tokoh Masyarakat

Sintya Gadis Sherly
Bakti kesehatan dan bakti sosial polres Nganjuk. Foto: iNewsNganjuk.id/Dok Polres.

NGANJUK, iNewsNganjuk.id, – Polres Nganjuk bekerja sama dengan Rumah Sakit Bhayangkara dan RSUD Kertosono Kabupaten Nganjuk telah menyelenggarakan program Bakti Kesehatan dan Bakti Sosial yang ditujukan untuk Ulama Kamtibmas serta Tokoh Masyarakat pada Kamis (24/8/2023).

Dalam pidatonya, Kapolres Nganjuk, AKBP Muhammad, mengungkapkan bahwa tujuan di balik kegiatan ini adalah untuk memfasilitasi komunikasi, menjalin silaturahmi, sekaligus memantau kondisi kesehatan awal para ulama.

"Kami menyadari betapa pentingnya menjaga kesehatan para ulama dan pemimpin agama. Peran mereka sangat vital dalam kemaslahatan umat, terutama dalam menghadapi dinamika politik saat ini. Peran ulama sebagai pengayom masyarakat sangatlah diperlukan untuk meredakan suasana yang semakin memanas," kata AKBP Muhammad.

Beliau juga menambahkan bahwa perbedaan pilihan politik adalah hak konstitusional setiap individu. Oleh karena itu, beliau berharap dukungan dari ulama kamtibmas dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, demi terciptanya lingkungan yang nyaman dan tenteram di Kabupaten Nganjuk.

Selama acara tersebut, AKBP Muhammad tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Rumah Sakit Bhayangkara Nganjuk dan RSUD Kertosono Kabupaten Nganjuk atas dukungan penuh yang mereka berikan untuk kelancaran acara ini.

Pendapat senada juga disampaikan oleh Kiai Haji Syamsuddin Al-Aly (Koordinator Ulama Kamtibmas), yang merasa bersyukur atas perhatian yang Polri tunjukkan kepada para ulama dan tokoh masyarakat. Dia menyampaikan bahwa hubungan kerja sama antara Polri dan ulama telah terjalin dalam harmoni dan tidak terpisahkan.

"Oleh karena itu, kami berharap bahwa kegiatan pemeriksaan kesehatan ini dapat dijadwalkan secara berkala. Dengan demikian, kami senantiasa siap untuk bekerja bersama Polri dalam menjaga keutuhan negara ini," ujar Kiai Haji Syamsuddin.

Editor : Agus suprianto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network