Nganjuk.iNews.id – Kebakaran hebat melanda sebuah rumah di Dusun Sambijajar, Desa Kwagean, Loceret, Nganjuk, Senin pagi(28/4). Api membakar rumah milik Sri Martini (57) dan Darmawan (32) setelah diduga terjadi penyulutan bensin akibat rokok.
Kejadian bermula saat Darmawan sedang menyedot bensin dari tangki mobil Kijang di rumahnya. Saat itu, kakaknya datang untuk meminjam kabel stop kontak. Darmawan kemudian meminta kakaknya menggantikan sementara proses penyedotan bensin. Tanpa disadari, kakaknya yang sedang merokok diduga memicu api dari uap bensin, sehingga membakar mobil dan merembet ke bangunan rumah.
Laporan kebakaran diterima Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kabupaten Nganjuk pada pukul 09.47 WIB. Tim segera meluncur ke lokasi dan tiba pukul 09.57 WIB. Proses pemadaman berlangsung hingga pukul 12.00 WIB.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian material masih dalam tahap penghitungan.
Petugas pemadam yang terlibat dalam penanganan kejadian berasal dari Mako dan Pos Pace DPKP Nganjuk, didampingi Sekdin, Kabid Penindakan, serta Analis Kebakaran dibantu anggota Polsek Loceret, Babinsa, dan warga setempat.
Petugas dilapangan melakukan pemadaman, pendataan, dan memberikan himbauan kepada warga sekitar untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi kebakaran, terutama yang berkaitan dengan bahan mudah terbakar.
"Cuaca cerah saat kejadian sempat mempercepat rambatan api, namun berkat kerja sama semua pihak, api berhasil dipadamkan sepenuhnya," ujar petugas.
Editor : Agus suprianto
Artikel Terkait