“Kendala dalam memelihara kucing sama seperti manusia, ada yang namanya seleksi alam, sehat sakit dan akhirnya meninggal, makanya kalau mau merawat ya yang benar , jangan hanya oh ini kucing,” ucap Raditya.
Cara perawatan kucing yang diterapkan oleh Raditya dimulai dari makanan yang sebisa mungkin gonta ganti agar kucing tidak merasa bosan, sampo khusus kucing, dll. Kemudian melalukan vaksin awal pada saat kucing mulai umur minimal 2,5 bulan dan pada umur 6 bulan, setelah itu vaksin dapat dilakukan 1 tahun sekali.
Raditya yang berprofesi sebagai Wakil DPRD Nganjuk membagi waktunya mulai pagi sebelum berangkat ke kantor dan sore sehabis pulang dari kantor menyempatkan waktu untuk mengurusi kucingnya, saat siang hari ada cat boy yang bertugas mengurusi kucing yang dimilikinya.
“Saya berharap semua orang menganggap kucing itu sama dengan manusia cara merawatnya serta menyayangi kucing itu kayak anak kita sendiri, kalau sakit ya dibawa kedokter” ucap Raditya.
Editor : Agus suprianto