get app
inews
Aa Text
Read Next : Menjelang Karnaval, Perajin Kostum di Jombang Kebanjiran Permintaan

Pengenalan Lingkungan Sekolah Siswa SMPN 4 Jombang, Dikenalkan Aplikasi Game Belajar

Senin, 17 Juli 2023 | 15:07 WIB
header img
Suasana saat para murid SMPN 4 Jombang mengikuti Pengenalan aplikasi game belajar berbasis IT. Foto : iNewsNganjuk.id / Meita

Dita mengungkapkan dengan pembelajaran ini semua mata pelajaran yang ada di aplikasi game tersebut. Untuk mengetahui cara belajar semua mata pelajaran ada semua. 

" Kita para siswa diajarkan cara membuat game, juga dapat mengetahui cara belajar, dan belajar lebih simpel dengan game ini, sehingga kita mudah untuk menyerap pelajaran, tutup Jagadita.

Kepala sekolah SMPN 4 Jombang Slamet Agus Tri Prasetyo mengungkapkan, kegiatan siswa baru yang masuk sekolah hari ini kita kenalkan dengan digitalisasi karena sekolah kami merupakan sekolah berbasis TI dan Sekolah penggerak. 

" Dimana anak-anak yang baru masuk melakukan absensi dengan menggunakan kartu berkode untuk absensi siswa. Kemudian absen tersebut akan terkoneksi server di Sekolah dan handphone para wali murid. Jadi para wali murid dapat mengecek keberadaan siswa di sekolah," ungkap Agus.

Agus menjelaskan, dengan aplikasi ini para wali murid mengetahui anaknya masuk ataupun tidak. Pada saat pulang siswa juga melakukan absensi seperti saat mereka masuk tadi. 

" Dengan mengagumi sistem absen berkode ini siswa akan terpantau oleh wali murid maupun pihak sekolah. Masuk apa tidaknya jadi tidak dibebankan kepada sekolah," tambah Agus.

Agus menambahkan dalam masa perkenalan lingkungan sekolah siswa ini, siswa juga dikenalkan IT tentang digitalisasi dengan membuat game pembelajaran sistem digital untuk belajar siswa.

"Spirit inilah yang kita ambil, dimana dalam game ada lagunya, permainannya dan kita masukkan manajemen pembelajaran kita. Sehingga para siswa belajar dengan senang  dan berharap nanti siap menjadi generasi emas Indonesia, tutup Agus. 

Editor : Meita Nila Sari

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut