Data tahun 2022 tersebut menjadi bahan renungan, untuk ke depannya dilakukan langkah-langkah pencegahan agar tidak terulang.
Salah satu langkah yang dilakukan Kejari Nganjuk adalah dengan menggelar Seminar Ilmiah ini, yang mengambil tema “Pendekatan Humanis Terhadap Penanganan Anak yang Berhadapan Dengan Hukum”.
"Kegiatan ini juga merupakan bagian dari peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-63 Tahun 2023," imbuh Alamsyah.
Seminar menghadirkan sejumlah narasumber meliputi jaksa, hakim anak, Dinas Sosial PPPA Nganjuk dan Dinas Pendidikan Nganjuk.
Hadir pula Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi, yang ikut memberikan wejangan dan motivasi kepada para pelajar. Lalu, ada pula perwakilan Kodim 0810/Nganjuk dan Polres Nganjuk
“Kegiatan ini adalah momentum tepat untuk meningkatkan kepedulian seluruh elemen masyarakat, khususnya di Kabupaten Nganjuk, mengingat Kabupaten Nganjuk juga sedang menggalakkan terwujudnya Kabupaten Layak Anak, yang digunakan sebagai indikator kinerja utama dalam upaya pembangunan sumber daya manusia di Kabupaten Nganjuk," ungkap Alamsyah.
Para peserta tampak antusias dalam menyerap ilmu yang diberikan oleh narasumber.
"Dengan wawasan yang didapatkan dalam seminar ilmiah ini, para peserta diharapkan dapat memahami sekaligus mengaplikasikan bagaimana mencegah Tindak Pidana Terhadap Anak yang akhir-akhir ini marak di kalangan masyarakat khususnya para pelajar," tukas Alamsyah.
Sementara itu Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi berharap, agar kegiatan semacam ini tidak hanya terlaksana pada hari ini saja, namun harus dilaksanakan secara berkelanjutan.
Editor : Agus suprianto
Artikel Terkait