get app
inews
Aa Text
Read Next : Menjelang Karnaval, Perajin Kostum di Jombang Kebanjiran Permintaan

Jelang Akhir Tahun, Makam Gus Dur Dipadati Peziarah

Jum'at, 30 Desember 2022 | 10:24 WIB
header img
Peziarah di makam Gus Dur Ponpes Iebu Ireng Jombang. (iNewsNganjuk.id / Agus)

Jombang,iNewsNganjuk.id – Jelang akhir tahun peziarah makam religi Gus Dur di Ponpes Tebu Ireng Jombang meningkat 50 persen dari hari biasanya, peningkatan peziarah ini di karenakan libur akhir tahun yang banyak di manfaatkan untuk mayarakat melakukan wisata religi khususnya di makam Gus Dur.

 

Ratusan warga  berbondong bondong berziarah ke makam Gus Dur yang ada di komplek pemakaman Ponpes Tebu Ireng, Diwek, Jombang.

 

Pezirah dari berbagai kota ini mengaku sengaja datang ke makam Gus Dur untuk mengisi liburan akhir tahun dengan wisata religi.

Salah satu peziarah Atik Handayani asal Surabaya berharap, setelah berziarah semoga bisa deberi kelancaran usaha dan berkah.

 

“ Ini kan akhir tahun, kita berdoa di makam wali wali supaya mendapat keberkahan, semoga tahun depan semakin lancar,”ujar Atik.

 

Pengurus Ponpes Tebu Ireng Aswani menjelaskan, menjelang akhir tahun 2022 pengunjung atau peziarah yang datang ke makam Gus Dur mengalami kenaikan yang luar biasa.

 

Dari hari biasanya yang hanya 1000 sampai 2000 orang, menjelang akhir tahun 2022 ini sampai mencapai puluhan ribu peziarah dari seluruh Indonesia.

 

“mengalami kenaikan luar biasa mas pada akhir tahun 2022 ini,peziarah yang datiang meningkat 50 persen,”terang Aswani.

 

Aswani menambahkan tidak ada pembatasan pada pengunjung atau peziarah, namun memberlakukan jam buka tutup yaitu jam 3 sore tutup hingga jam 8 malam dan kembali buka jam 2 pagi.

Editor : Agus suprianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut