get app
inews
Aa Text
Read Next : Pergi Memancing Seorang Pemuda Dilaporkan Hilang Diduga Terseret Banjir

Gagal Curi Motor, Pemuda Ini Bernasib Apes Masuk Sel Polres Gresik

Kamis, 11 Mei 2023 | 13:23 WIB
header img
Polres Gresik telah berhasil mengungkap dan menangkap pelaku kasus pencurian motor. Foto: iNewsNganjuk.id/Dok Polda.

GRESIK, iNewsNganjuk.id,- Polres Gresik telah berhasil mengungkap kasus dan menangkap pelaku pencurian kendaraan bermotor yang terjadi di perumahan Alam Bukit Raya Gresik beberapa waktu yang lalu.

Polisi menangkap seorang pemuda berinisoal IS (21) satu tersangka yang merupakan warga Kecamatan Mayong, Kabupaten Jepara, Selasa (9/5/2023).

Menurut pengakuan pelaku, kronologi berawal saat pelaku berjalan kaki masuk ke area perumahan alam bukit raya Gresik dengan tujuan memang untuk mencari sasaran pencurian.

Saat pelaku melintasi Blok C tepatnya disamping pos kampling Rt 03/Rw 20, Desa Suci, Kecamatan Manyar, pelaku melihat ada satu unit sepeda motor

Tanpa berfikir panjang melihat situasi yang kebetulan sepi, pelakupun memindahkan sepeda motor tersebut dengan cara menuntunnya hingga sekitar 100 meter.

Lalu, pelaku pun berhenti dan meminjam sebuah obeng kepada saksi Ghofur yang saat itu sedang berada di Musholla, dengan alasan kehilangan kunci sepeda motor mengalami mogok.

Namun apes menghampiri, pelaku tidak berhasil menyalakan mesin motor meski sudah berupaya merusak lubang kunci motor yang diketahui milik seorang pedagang asal Dusun Dadap, Desa Karangdinoyo, Kecamatan Sumberrejo, Kabupaten Bojonegoro yang beranama Khoirul Anwar (26).

Tidak lama sang pemilik motor melintas, melihat sepeda motor miliknya, Khoirulpun meminta bantuan warga untuk menangkap pelaku.

Petugas kepolisian datang dan mengamankan pelaku beserta barang bukti yang dibawa ke Polres Gresik setelah dihubungi oleh warga.

Saat ini pelaku berada di sel Polres Gresik guna menjalani proses hukum dan mempertanggungjawabkan perbuatannya.

 

Editor : Agus suprianto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut