get app
inews
Aa Read Next : Ribuan Siswa di Ploso Mengikuti Manasik Haji untuk Mengenalkan Ibadah Haji Sejak Dini

5 Artis yang Pernah Mengalami Mom Shaming, Shandy Aulia hingga Putri Titian

Rabu, 08 Februari 2023 | 13:40 WIB
header img
Putri Titian sedang bersama suami dan anak. Foto: Instagram putrititian

JAKARTA, iNewsNganjuk.id,- Terkuak deretan artis yang pernah mengalami mom shaming. Mom Shaming sendiri merupakan tindakan merendahkan, mencela, atau bahkan menghakimi seorang ibu dalam pola  pengasuhan atau keputusan yang diambil.

Bentuk dari mom shaming sendiri berupa mengkritik bentuk persalinan hingga mengomentari bentuk tubuh seorang ibu setelah melahirkan.

Di Indonesia sendiri mom shaming masih sangat sering ditemukan. Korbannya dari beberapa kalangan bahkan termasuk dari kalangan publik figur.

Siapakah dari artis Indonesia yang pernah mengalami mom shaming? Berikut deretan artis yang pernah mengalami mom shaming yang dilansir dari iNews.id, Rabu (9/2/2023).

1. Shandy Aulia

Bintang film Eiffel im in love ini kerap mengalami mom shaming terutama gaya dalam berpakaian. Menurut warganet gaya berpakaian yang terlalu terbuka tidak mencerminkan seorang ibu.

Ia disebut juga tidak memperhatikan nutrisi dalam makanan putrinya, sehingga anaknya dituding kurang gizi.

Menanggapi hal tersebut Shandy Aulia habis kesabaran dan ingin melaporkan warganet yang menghina putrinya tersebut ke pihak berwajib. Namun hal tersebut urung dilakukan, penghina tersebut didatangkan ke Jakarta dan telah meminta maaf.

2. Sandra Dewi

Istri dari Harvey Moeis ini kerap kali mendapatkan komentar negatif saat ia menjadi ibu. Baik dari media sosial bahkan dari orang-orang disekelilingnya

Hal tersebut bermula saat ia melakukan me time bersama suaminya. Ia pergi ke bioskop berdua dengan suami menonton film favoritnya. Karena hal tersebut Sandra Dewi disebut telah menelantarkan anaknya karena hanya pergi berdua dengan suami.

3. Andien Aisyah

Andien Asisyah kerap dicibir warganet karena pola asuhnya terhadap buah hatinya yang bernama Anaku Aksara Biru. Ia melahirkan buah hatinya menggunakan metode water birth yaitu melahirkan menggunakan air hangat

Selain itu, ia juga membiarkan tali pusar bayinya tetap terhubung dengan plasenta. Ia juga menggunakan metode Baby Led Weaning yaitu membiarkan buah hatinya belajar memakan makanan sebesar ukuran jari mereka. Dari sanalah, hujatan bertubi-tubi diterima oleh Andien Aisyah.

4.Marissa Nasution

Marissa Nasution merasakan betul dampak dari bullying di media sosial sejak hamil sampai melahirkan.

Marissa Nasution Pernah mengunggah foto yang menampilkan dirinya sedang menyusui  anak pertamanya dengan menggunakan botol. Warganet ramai ramai mengkritik karena mengira bahwa sang anak diberikan susu formula.

Komentar tersebut pun langsung di tanggapi oleh ibu dari Alaia Moana ini dengan menggungkapkan kekesalannya.

5. Putri Titian

Artis Putri Titian juga pernah mengungkapkan kekesalannya terhadap pelaku mom shaming di akun Instagram pribadinya.

Putri titian dituding lebih banyak main Instagram dari pada mengurus anaknya dan menyerahkan pengasuhan pada baby sitter.

Namun setelah ditelusuri lebih lanjut, Putri Titian ternyata mengasuh anaknya sendiri tanpa bantuan baby sitter. Ia juga mengingatkan agar warganet selalu berhati-hati dalam memberikan komentar bahkan mengkritik orang lain.

Itulah deretan artis yang pernah mengalami mom shaming baik di media sosial maupun secara langsung. Karena berdampak buruk bagi psikologis seorang ibu, praktek mom shaming sudah seharusnya dihentikan.

Sebagai seorang ibu tentu kita harus saling mendukung bukan saling menjatuhkan bahkan mengkritik sesama ibu. Karena pada dasarnya kita harus menghargai pola asuh dari seorang ibu terhadap anaknya.

(iNewsNganjuk.id/Meita)

Editor : Meita Nila Sari

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut